Kesembuhan Pasien Covid-19 di Kabupaten Nganjuk Terus Meningkat, Pasien Sembuh Bertambah 12 Orang


 2020-07-23 |  Kecamatan Gondang

Pasien sembuh dari Covid-19 di Kabupaten Nganjuk terus mengalami peningkatan

Dari data sebaran Covid-19 di Kabupaten Nganjuk per tanggal 19 July 2020, pasien sembuh mencapai 12 orang dan menunjukkan hasil swab negatif, Namun, juga ada penambahan pasien terkonfirmasi positif sebanyak 5 orang

dr. Hendriyanto juru bicara gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Nganjuk mangatakan Penambahan 12 orang sembuh Covid-19 adalah Laki laki berusia 34 tahun dari Kecamatan Rejoso, Wanita berusia 78 tahun dari Kecamatan Loceret, Laki laki berusia 42 tahun dari Kecamatan Ngronggot, Laki laki berusia 47 tahun dari Kecamatan Nganjuk, Wanita berusia 18 tahun dari Kecamatan Sawahan
 

Selanjutnya, Laki laki berusia 39 tahun dari Kecamatan Tanjunganom, Wanita berusia 47 tahun dari Kecamatan Ngronggot, Wanita berusia 14 tahun  dari Kecamatan Ngronggot, Laki laki berusia 45 tahun dari Kecamatan Loceret, Laki laki berusia 46 tahun dari Kecamatan Ngetos, Wanita berusia 23 tahun dari Kecamatan Baron

“Sedangkan 5 pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 adalah Laki laki berusia 32 tahun dari Kecamatan Berbek, Wanita berusia 57 tahun dari Kecamatan Bagor, Laki laki berusia 53 tahun dari Kecamatan Loceret, Laki laki berusia 58 tahun dari Kecamatan Kertosono yang bersangkutan meninggal tanggal 12 juli 2020 di RSUD Kertosono, Wanita berusia 56 tahun dari Kecamatan Pace yang bersangkutan meninggal tanggal 12 juli 2020 di IGD RSUD Nganjuk”. Jelas dr. Hendriyanto

Data kumulatif hingga saat ini tercatat sebanyak 65 pasien confirm Covid-19 yang telah dinyatakan sembuh, ODR sebanyak ODR 47.383 orang, ODP 115 orang, PDP 204 orang, OTG 3.176 orang dan yang terkonfirmasi sebanyak 151 orang.

Bupati Nganjuk berpesan agar masyarakat tetap tenang, waspada, jangan panic, dan patuhi arahan pemerintah dan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan, Jangan bepergian bila tidak perlu, wajib gunakan Masker bila keluar rumah, hindari kerumunan, hindari kontak fisik, termasuk berjabat tangan dan menjaga jarak, perilaku Hidup Bersih dan Sehat, Sering cuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

Link: https://www.nganjukkab.go.id/beranda/berita/detail-berita/357/Kesembuhan-Pasien-Covid-19-di-Kabupaten-Nganjuk-Terus-Meningkat-Pasien-Sembuh-Bertambah-12-orang