COMMAND CENTER KABUPATEN NGANJUK


 2020-03-17 |  Kecamatan Gondang

Apa itu Command Center Kabupaten Nganjuk? 
Command Center Kabupaten Nganjuk adalah pusat kendali layanan pengaduan & layanan darurat di Kabupaten Nganjuk yang dikelola oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (IG: @dinaskominfo_nganjuk).

Apa jenis layanan masyarakat yang disediakan di Command Center?
Masyarakat dapat menikmati:

  • Layanan aspirasi dan pengaduan
  • Layanan informasi publik
  • Layanan Darurat Call Center 081 131 181 0013.

Apa jenis Layanan Darurat Call Center 081 131 181 001?

Saat ini, jenis layanan darurat yang disediakan adalah:

  • Darurat medis/kesehatan (dilayani PSC 119 Dinas kesehatan)
  • Kebakaran (dilayani Damkar Satpol PP)
  • Kebencanaan (dilayani BPBD)
  • Kerusakan jalan & jembatan (dilayani URCPJ Dinas PUPR)
  • Kerusakan PJU & APILL (dilayani Dinas Perhubungan)
  • KDRT & masalah sosial (dilayani Dinas Sosial PPPA)
  •  

Siapa saja yang melayani Layanan Darurat Call Center 081 131 181 001?

Layanan Darurat Call Center di Command Center dilaksanakan oleh Perangkat Daerah (OPD):

  • Dinas Kesehatan (IG: @dinkes_nganjuk), 
  • Satpol PP (IG: @satpolppkabnganjuk), 
  • BPBD (IG: @pusdalops_bpbd.nganjuk), 
  • Dinas PUPR (IG:@puprnganjuk), 
  • Dinas Perhubungan (IG: @dishubnganjuk_), 
  • Dinas Sosial PPPA (IG: @dinassosialpppanganjuk)

Bagaimana mekanisme Layanan Darurat Call Center 081 131 181 001?

  1. 4 (empat) langkah pelayanan darurat:
  • Masyarakat menghubungi Layanan Call Center 081131181001 (bebas pulsa); 
  • Call Taker (Petugas Command Center) menghubungi Admin OPD
  • Admin OPD menugaskan Unit Layanan OPD;
  • Unit Layanan OPD melaksanakan pelayanan darurat.

Apakah pengaduan non darurat tidak dilayani? 

Dimana lokasi Command Center Kabupaten Nganjuk?

Command Center Kabupaten Nganjuk berada di Jl. Basuki Rahmad No. 3, Kelurahan Mangundikaran, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur 64419 map: https://goo.gl/maps/VxUD1q2BMYvHVsgn6