CEGAH COVID 19, KECAMATAN GONDANG BERJEMUR 30 MENIT DI PAGI HARI | GONDANG BAIK – BAIK SAJA


 2020-04-02 |  Kecamatan Gondang

GONDANG – Ida Shobihatin, AP,M.Si. Camat Gondang, mengajak seluruh Pegawai Kecamatan Gondang untuk berjemur di pagi hari selama 30 menit sekitar pukul 10.00 sampai 10.30.

Kegiatan ini dilakukan saat jam kerja berlangsung. Tujuannya adalah mencegah penyebaran virus corona diwilayah Kecamatan Gondang.

Diketahui sinar matahari memang tidak bisa langsung mematikan virus, bakteri, atau jamur. Meski demikian, sinar matahari terbukti baik untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh sehingga mampu menangkal serangan virus apapun misalnya Virus Corona yang lagi menyebar di Indonesia.

Sinar matahari mampu merangsang tubuh memproduksi vitamin D yang dibutuhkan dalam menjaga imunitas. Usai berjemur, para pegawai mendapat jus sehat, dan healthy kit yang berisi masker, vitamin, hand sanitizer, dan tisu basah.

Selain menyangkut virus, penting diketahui bahwa berjemur di bawah sinar matahari pagi juga dapat menekan risiko kanker, mencegah depresi, dan memperbaiki sistem pencernaan. Untuk mereka yang ingin menurunkan berat badan.